Site icon Bandar Piala Dunia 2022

Scaloni Pernah Kalahkan Prancis, Modal Argentina di Final Piala Dunia

Jakarta, infopd2022.com — Pelatih Argentina Lionel Scaloni memiliki rapor apik pernah mengalahkan Prancis jelang final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail Iconic, Minggu (18/12) malam.
Lionel Scaloni kembali dihadapkan pada pertandingan puncak di Piala Dunia 2022 setelah final Copa America 2020/2021.
Final Piala Dunia 2022 akan jadi laga pertama Scaloni melawan Prancis. Meski demikian pelatih 44 tahun tersebut tercatat memiliki rekor mengalahkan Prancis.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Momen Scaloni mengalahkan Prancis itu terjadi pada 24 tahun silam ketika memperkuat Argentina U-20. Pada masa tersebut Scaloni membantu Argentina mengalahkan Prancis 2-0 pada final Toulin Cup 1998.
Argentina menang berkat gol Francisco Guerrero (48′) dan Walter Samuel (69′). Scaloni masuk ke dalam skuad yang dilatih Jose Pekerman tersebut bersama sejumlah nama tenar seperti Juan Riquelme, hingga Gabriel Milito.
Prancis yang ketika itu dikalahkan Scaloni dan Argentina diperkuat nama-nama semisal Frederic Kanoute, Louis Saha, dan Mikael Silvestre.

Setelah final Toulon Cup 1998, Lionel Scaloni tidak pernah lagi melawan Prancis, baik sebagai pemain senior Argentina atau pelatih.
Karier Scaloni bersama La Albileceste juga tidak panjang. Melakoni debut pada April 2003, Scaloni hanya tampil tujuh kali bersama seragam Argentina, dengan hanya memberikan satu assist.
Meski demikian momen bagus Scaloni mengalahkan Prancis di Toulon Cup tersebut diharapkan ‘menular’ di final Piala Dunia 2022.

[Gambas:Video CNN]
(sry)

Exit mobile version